Perempatan Ciampea Macet Parah Layaknya Lebaran

Perempatan Ciampea Macet Parah Layaknya Lebaran

Smallest Font
Largest Font

Ciampea -BogorBagus.Com- Pagi ini, Rabu (26/10/2016) pukul 07.00 WIB, kondisi lalu lintas di Jalan Raya Perempatan Ciampea, Kabupaten Bogor, macet parah. Lalu lintas kendaraan nyaris tak bergerak menyerupai macet hari raya lebaran.

Meledaknya volume kendaraan dan kurangnya kesadaran dari para pengedara baik roda dua maupun roda empat diduga menjadi penyebab kemacetan yang terbilang cukup parah ini.

“Sudah satu jam tidak bergerak pa, saya jadi terlambat kerja,” ujar Andi salah seorang pengendara sepeda motor.

“Pengguna jalan tidak mau saling mengalah, apalagi angkot dan motor semuanya tidak ada yang mau mengalah, semuanya saling salip akhirnya mentok jadi macet,” tutur Andi.

Biasanya, lanjut Andi, kemacetan yang terjadi tidak separah ini. “Polisinya mungkin datang telat, biasanya pagi udah ada polisi,” ujarnya.

Sementara Kapolsek Ciampea, Akp Nyoman Yudhana, terlihat turun langsung membantu dua orang anak buahnya yang kewalahan mengatur lalu lintas.

Suasana lalu lintas yang tertib dan nyaman tidak bisa terwujud hanya dengan infrastruktur yang mendukung. Kesadaran tertib berkendaraan juga menjadi faktor penting agar tidak terjadi kemacetan yang terus menerus menjadi momok masalah transportasi. (din).

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow