Para Babinsa Jajaran kodim 0621/Kab.Bogor Ikuti Simulasi Sistem Dispam Kota jelang Pilkada 2024 wilayah kab. Bogor
Bogor, Jurnal Cakrawala - Para Babinsa Jajaran kodim 0621/Kab.Bogor mengikuti simulasi sistem pengamanan dalam kota Dispam Kota jelang Pilkada serentak ta. 2024 di wilayah Kab. Bogor.
Bertempat di lapangan area parkir stadion Pakansari Cibinong, Senin 19 Agustus 2024, kegiatan ini diikuti oleh 950 personel terdiri dari TNI dan Polri.
Kegiatan simulasi sistem pengalaman dalam kota di spam kota jelang Pilkada serentak 2024 untuk wilayah kabupaten Bogor, dihadiri oleh Dandim 0621/Kab Bogor, Kapolres Bogor dan Jajaran TNI dan Polri, ketua KPU dan Bawaslu Kab. Bogor, SKPD kab. Bogor serta tamu undangan.
Dengan berpakaian PHH lengkap, para Babinsa mengikuti kegiatan simulasi penanganan Pilkada. Seperti diketahui bahwa pemilihan kepala daerah tahun 2024 segera akan dilaksanakan.
Menurut Dandim 0621/Kab. Bogor Letkol Inf Anton Prasetyo S. E, M. I. P sebanyak 2 SST babinsa dengan berpakaian PHH lengkap dilibatkan dalam kegiatan tersebut.
Mereka akan membantu aparat kepolisian dalam menyukseskan pemilihan kepala daerah tahun 2024 di wilayah kabupaten Bogor. Di mana kali ini dipastikan Pilkada akan diselenggarakan secara serentak.
Oleh karena itu maka personil TNI dalam hal ini Babinsa turut dilibatkan, hal itu untuk mencegah terjadinya konflik antar warga yang diakibatkan beda pandangan. Atau gangguan Kamtibmas akan kelancaran proses Pilkada 2024.
Selain dukungan dari kodim 0621 Kabupaten Bogor, menurut Letkol Anton Prasetyo, satuan 315/grd juga siap membantu operasional kodim 0621/Kab.Bogor demi mensukseskan pemilihan kepala daerah wilayah kabupaten bogor tahun 2024.
"Semoga Pilkada tahun 2024 ini berjalan dengan lancar dan aman, serta dapat menjadi contoh pada Pilkada tahun-tahun selanjutnya."Letkol Anton.
(Hera)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow