Masyarakat Desa Puspasari Mendapat Penyuluhan Hukum Dari Pemda Bogor

Masyarakat Desa Puspasari Mendapat Penyuluhan Hukum Dari Pemda Bogor

Smallest Font
Largest Font

Citereup – BogorBagus.Com – Masyarakat Desa Puspa Sari, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, mendapatkan penyuluhan hukum dari Pemerintah Kabupaten Bogor, Selasa (29/11/2016).

Acara penyuluhan yang merupakan program Pemda Bogor diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari jajaran pemerintah desa, warga dan pelajar.

Tim penyuluh yang merupakan unsur dari Pemerintah Kabupaten Bogor yaitu Anggota DPRD, Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) , Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri, Polisi Resort dan Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Pantauan BogorBagus.Com, para narasumber memberikan materinya sesuai dengan bidangnya masing-masing.

Sekretaris Desa Puspa Sari, Nurdin kepada BogorBagus.Com mengatakan, acara ini adalah program Pemerintah Kabupaten Bogor, Desa Puspasari hanya memfasilitasi dan menyediakan peserta. “Mereka meminta hanya 70 orang, namun yang hadir peserta melebihi yang diminta, terbukti antusias warga sangat baik dengan acara ini,” tuturnya.

Linmas Desa Puspa Sari, Anton, yang sempat diwawancara BogorBagus.Com mengaku senang dengan adanya acara ini. “Disamping untuk mendapatkan ilmu pengetahuan tentang hukum, juga mengetahu keilmuan tekhnologi yang sedang berkembang saat ini, sesuai perkembangan teknologi dan perkembangan imformasi terkini,” ujar Anton.

Menurut Anton dengan adanya penyuluhan ini masyarakat awam jadi paham dengan tangung jawab sebagai warga. “Anak didikpun tidak salah mengunakan sosial media yang ada,” tuturnya. (rif/ko).

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow