Kades Cimanggis Bojonggede Monitor Langsung Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Desa

Kades Cimanggis Bojonggede Monitor Langsung Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Desa

Smallest Font
Largest Font

Kades Cimanggis Bojonggede Monitor Langsung Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Desa.

Bojonggede – BogorBagus.com.

Pemerintahan Desa (Pemdes) Cimanggis Kecamatan Bojonggede Kabupaten Bogor, Hari ini Rabu ( 19/7/2017 ) bekerjasama dengan “Swadaya masyarakat khususnya warga Rt 02/ Rw 07 laksanakan pembangunan betonisasi jalan desa dan jalan setapak”.
Menurut Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Cimanggis Achmad Effendi pelaksanaan pengerjaan jalan desa di kampung Cimanggis Rt 02/Rw 07 dengan rincian jalan desa volume 170 meter x 2.5 meter x 7 centimeter sedangkan untuk jalan setapak volumenya 130 meter x 1 meter x 5 centimeter total keseluruhan 555 meter”, ungkapnya.

Sementara Ketua rukun warga ( Rw 07 ) Encep Inang mengucapkan “rasa Syukur dan rasa terimakasih kepada pihak Pemerintah desa atas program pembangunan jalan desa di lingkungan wilayah Rw 07 yang secara kebetulan berada di Rt 02 ini merupakan program yang telah lama kami ajukan dan Alhamdulillah sekarang terealisasi”.

Kepala Desa ( Kades ) Cimanggis H. Abdul Azis Anwar, SE saat diminta keterangan yang kebetulan berada di lokasi mengatakan, “program pembangunan Infrsatruktur Desa Cimanggis adalah hasil musrembang Desa dan merupakan Program Kementerian Desa, sedangkan pelaksanan pengerjaannya menjadi tangggung jawab penuh Tim pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Cimanggis bekerjasama dengan masyarakat”, tuturnya.

Kades Aziz menambahkan “bantuan Dana Desa (DD ) tahap pertama anggaran tahun 2017 sebesar 60 persen yang telah diterima desa secepatnya kita realisasikan untuk program pembangunan Infrastruktur desa di 13 titik berbeda secara bertahap dan berkelanjutan”, ungkapnya.

Saya selaku Kades akan terus “melakukan monitoring titik-titik pelaksanaan pembangunan yang dilaksanakan tim pelaksana kegiatan agar berjalan dengan baik dan lancar sesuai harapan masyarakat dan sesuai anggaran”, tegasnya. (lkt)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow