Insiden MOS Berdarah di Cipondoh Tangerang Banten
Cipondoh Tangerang Banten – BogorBagus.Com
Sebuah ledakan besar terjadi didepan Sekolah Bina Insani Cipondoh Kota Tangerang pada Hari Rabu Pagi (18/07/17)
Ledakan tersebut berasal dari sebuah tabung gas milik seorang penjual balon gas keliling yang sedang melayani pesanan balon gas dari siswa SMA Bina Insani yang sedang melakukan kegiatan MOS (Masa Orientasi Siswa) yang diselenggarakan oleh sekolah tersebut.
Ridwan salah seorang saksi mata yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian menuturkan bahwa ketika ledakan tersebut terjadi sang pedagang yang belum diketahui namanya sedang sibuk menyiapkan balon gas yang di pesan oleh beberapa siswa Bina Insani yang sedang melaksanakan MOS.
“Kurang lebih sekitar 18 orang terluka termasuk Pedagang balonnya”. tutur Ridwan kepada bogorbagus.com
Para korban ledakan tersebut langsung di evakuasi ke Rumah Sakit Mulya Tangerang.
Rata rata mereka mengalami Sobek ditubuh akibat pecahan tabung gas tersebut.
Korban ledakan 18 orang, tersisa 7 orang yang harus di rawat secara Intensive karena lukanya cukup parah.
Nama yang masih dalam perawatan dirumah sakit mulya
1. Tegar Prasetya ( parung jaya)
2. Raihan Wijaksono ( Gg. Sadar 1)
3. Syifa ( Gg. Masjid)
4. Iin Indriyani ( SMP 18 )
5. Grasela Rayahani ( SMP 24)
6. Heny widiya ( Parung Jaya)
7. Sella Sri Nadilag (SMP BI)
Sedangkan selebihnya langsung di perbolehkan pulang setelah mendapatkan tindakan Medis di Rumah Sakit Mulia. (Asp)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow