Babinsa Cibinong Koramil 0621-01/Cibinong Serka Ali Usman Bantu Warga Bebersih Lingkungan
Bogor, Babinsa Cibinong Koramil 0621-01/Cibinong Serka Ali Usman bersama warga wilayah binaannya melaksanakan Karya Bhakti di lingkungan rt 1/3 Kel. Cibinong kecamatan Cibinong kab Bogor.
Dalam giat tersebut hadir camat Cibinong beserta lurah cibinong dan staf, babinkamtibmas, upt kebersihan dan warga sekitar kp. sampora rw 3 kel. cibinong.
” Kami bersama warga membersihkan lingkungan kampung Sampora di RW 03 kelurahan Cibinong, terutama saluran air.”ujar Babinsa.
” Kegiatan bersih-bersih ini yaitu
untuk membersihkan Sampah yang berserakan yang menumpuk dipinggiran jalan atau disaluran air.”ucapnya.
“Sebenarnya kegiatan bebersih ini sudah sering dilakukan, namun kali ini kegiatan ini dikarenakan mengingat sudah memasuki musim penghujan.” Itu dijelaskan oleh Babinsa.
Banyak sampah disaluran air tentunya dapat menghambat arus air, sehingga nantinya air bisa tumpah kejalan dan pastinya dapat menyebabkan banjir atau genangan air.
“Kami menghimbau kepada warga untuk oesduli pada lingkungannya. Contohnya jangan membuang sampah sembarangan. Ini untuk kita semua agar terhindar dari ancaman banjir atau penyakit yang ditimbulkan dari sampah.”pungkasnya.***
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow