Warga Bojong Koneng Demo Pengembang Sentul City

Warga Bojong Koneng Demo Pengembang Sentul City

Smallest Font
Largest Font

Sentul -BogorBagus.Com- Warga Bojongkoneng Kecamatan Babakan Madang Kabupaten Bogor dan sekitarnya melakukan demo di depan kantor management Sentul City Bogor Senin (19/9/2016), demo ini berkaitan dengan urusan pertanahan dan pengrusakan tanah warga.

Perwakilan pendemo diterima oleh pihak sentul city dan berdialog di ruangan dalam kantor sentul city, menyampaikan aspirasi warga dengan ditengahi oleh pihak TNI dan Polri setempat agar berjalan damai.

Menurut biro hukum dari masyarakat Bojong Koneng H Dede (45 ) demo yang dilakukan hari ini adalah demo lanjutan dari aksi demo yang sebelumnya di Pemda Kabupaten Bogor, yang menuntut hak tanah masyarakat yang merasa dirugikan karena diserobot oleh pengembang Sentul City.

Kuasa hukum management Sentul City Azis Ganda Sucipta mengatakan kalau apa yang dituntut warga sama sekali tidak benar. Pihak Sentul City menurutnya tidak pernah melakukan pengerusakaan di tanah yang dimaksud, justru management Sentul City sangat menghargai proses hukum yang sedang berjalan terutama di tanah yang sedang disengketakan tersebut. Sebaliknya malah dari pihak warga yang membangun ditanah yang disengketakan. ”Apa yang dituntut warga semuanya tidak ada bukti ontentik seharusnya warga menghargai dong proses hukum yang sedang berjalan kita buktikan semuanya dipengadilan,” tandasnya.

Corporate Communication Sentul City, Budi Purwanto menambahkan bahwa Sentul City selalu berusaha untuk kerjasama dan berdampingan dengan masyarakat sekitar. “Sentul City terbuka untuk melakukan dialog, apalagi itu untuk menemukan solusi bagi kesejahteraan dan kebaikan bersama.”

Kapolres Bogor AKBP Andi Muhammad Dicky mengatakan kepada media kalau demo masyarakat kali ini ilegal karna tidak ada ijin dari polres mereka tidak laporan dalam pengerahan aksi masa. “Ini melawan hukum dan harus ditertibkan karena mereka sudah mengganggu ketertiban, lihat mereka sudah menutup jalan ini tidak benar,” kata Kapolres.

Pantauan BogorBagus.Com masa pendemo yang tadinya menunggu perwakilannya didalam akhirnya berangsur-angsur membubarkan diri. (romly/arf)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow