Drs. Juanda : Minat Baca Generasi Muda Sangat Kurang, Berbahaya Untuk Masa Depan Bangsa

Drs. Juanda : Minat Baca Generasi Muda Sangat Kurang, Berbahaya Untuk Masa Depan Bangsa

Smallest Font
Largest Font

Drs. Juanda : Minat Baca Generasi Muda Sangat Kurang, Berbahaya Untuk Masa Depan Bangsa.
Ciampea – BogorBagus.Com.
Berawal dari prihatinnya akan generasi penerus bangsa kedepan, membuat prihatin Tokoh masyarakat Pamijahan ini , pasalnya anak dan remaja sangat minim kegemaran membaca sudah banyak beralih ke gadget, notebook mencari informasi dan pengetahuan instan dari internet.
Ketika disambangi Bogorbagus.com, Drs.Juanda disaat buka puasa bersama keluarga besarnya di salah satu rumah makan di kawasan Ciampea mengatakan, “keprihatinan yang luar biasa, karena minat membaca generasi sekarang sangat kurang, itu sangat berdampak kepada kemajuan sdm di masa yang akan datang, sebab dengan membaca seseorang selain menambah wawasan, keilmuan juga menjadi pemikir yang kritis” ungkapnya, Rabu sore (21/06).
Minimnya minat baca juga membuat pemikiran instan dengan berbagai macam aplikasi dunia maya, yang banyak berdampak sebagian malas berfikir. Informasi instan yang singkat justru lebih diwarnai oleh generasi saat ini, menjadi pemikiran sang tokoh masyarakat ini yang juga seorang Kepala Desa di Gunung Bunder 2 Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor ini.

Lebih lanjut Drs.Juanda berharap, “sebisa mungkin peran orang tua menanamkan rasa membaca sejak dini, dengan membawa ke taman bacaan, perpustakaan ataupun toko buku agar anak nantinya gemar membaca, mudah-mudahan kedepan pihak pemerintah, lembaga swadaya masyarakat dan lembaga lainnya, lebih konsens memikirkan bersama hal ini untuk menumbuhkembangkan lagi minat baca dimasyarakat, terlebih untuk generasi muda bangsa” tutupnya. (Red)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow